Pesan Bupati Aceh Barat H. Ramli MS Kepada Peserta Lastsar CPNS Kabupaten Aceh Barat

Aceh Barat – Salamrakyat.com – Bupati Aceh Barat H. Ramli MS memberikan materi terkait Muatan Teknis Substansi Lembaga (MTSL) bagi Peserta Latsar CPNS Formasi Tahun 2019 Golongan II Angkatan I Kabupaten Aceh Barat yang di laksanakan di Wisma Permata Ibunda Jalan Iskandar Muda Gampong Kuta Padang Kecamatan Johan Pahlawan Aceh Barat. Selasa (16-03-2021)

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Aceh Barat, Ramli MS menyampaikan bahwa menjadi seorang pemimpin haruslah amanah serta jangan mengutamakan kepentingan pribadi, namun utamakan lah rakyat. Jangan ada ego sektoral dalam menjalankan tugas sebagai pemimpin karena itu akan berdampak pada kesejahteraan masyarakat ujarnya.

BACA JUGA =  Dies Natalis ke-20 UNBARA Dihadiri Gubernur Sumsel H Herman Deru

Sebagai pemimpin kita harus mempunyai jiwa besar dan harus memiliki kesabaran yang tinggi dalam menghadapi segala permasalahan yang terjadi agar kebijakan yang akan kita ambil nantinya bisa bermanfaat bagi masyarakat ujar Ramli.

Lebih lanjut, Ramli menyampaikan menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) adalah tugas yang mulia sekaligus berat karena selain harus berkompeten, ASN juga harus mempunyai sifat jujur dalam melayani masyarakat. Jangan sampai kita membuat rakyat menjadi lebih menderita akibat kebijakan yang kita buat ungkapnya.

BACA JUGA =  Hak Atas Tanah dirampas, klien BAEM Law office Tuntut KUD Minanga Ogan ke Pengadilan.

Penyelenggaraan pemerintahan harus dilaksanakan secara transparan dan bertanggung jawab terutama dalam pengelolaan anggaran dan menyusun program pembangunan ujar Ramli.

Lebih lanjut, Ramli mengingatkan kepada para calon ASN ini untuk tidak terjerumus ke dalam permainan judi online yang selama ini sedang marak di kalangan masyarakat. Karena ini adalah awal dari kehancuran generasi muda untuk masa depan Aceh Barat kelak. Tumbuhkanlah nilai-nilai positif agar terhindar dari perbuatan yang akan merugikan kita, keluarga, maupun masyarakat tegas Ramli.(Muhibbul Jamil)

Print Friendly, PDF & Email
BACA JUGA =  Gelar "Jum'at Curhat" di Masjid Baiturrahman, Kapolsek Ulu Ogan Polres OKU Sampaikan Pesan Dan Imbauan Kamtibmas Kepada Masyarakat

Komentar